KOMPAS.com - Dompet Dhuafa membangun sebuah masjid di Kampung Ronting, Flores, Nusa Tenggara Timur ( NTT).
Pendiri sekaligus Ketua Pembina Yayasan Dompet Dhuafa Republika, Parni Hadi menyebut hadirnya masjid yang diberi nama Merah Putih Al Istiqomah ini sebagai wujud peringatan hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-74.
"Kita masih terus berjuang menghapuskan segala bentuk penjajahan berupa kemiskinan di Indonesia," ucap dia sesuai keterangan rilis yang Kompas.com terima, Rabu (4/9/2019).
Parni melanjutkan, peresmiannya sendiri bertepatan dengan hari kemerdekaan dan dihadiri 300 peserta yang berasal dari pelajar, tokoh adat dan masyarakat sekitar.
Dalam peresmian itu, imbuh dia, Dompet Dhuafa mengisinya dengan ragam kegiatan, antara lain layanan kesehatan gratis, penanaman pohon dan makan bersama.
"Menunya dari daging sapi hasil peternakan Dompet Dhuafa yang dikelola masyarakat Ronting," ujar Parni.
Menilik spesifikasinya, Masjid yang memiliki warna kubah merah putih itu dibangun kembali oleh Yayasan Dompet Dhuafa sejak 7 Agustus 2017. Kali ini dalam ukuran yang lebih besar dari ukuran awalnya pada 1942.
"Pembangunan masjid ini telah dirintis oleh tokoh bernama Tuan Guru Amazena," sambung Parni.
Dengam diresmikannya masjid ini, lanjut Parni, dirinya berharap dapat memberi manfaat terutama dalam menyebarkan ajaran Islam yang rahmatan lil'alamin.
"Semoga hadirnya masjid Al Istiqomah Dompet Dhuafa sebagai tanda terbitnya harapan bagi masyarakat ronting menuju hari yang lebih baik," tutup Parni.