Ambulans untuk Palestina, Bentuk Kepedulian Dompet Dhuafa Bersama British Propolis

Kompas.com - 31/08/2021, 09:49 WIB
Dwi NH,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Ambulans buah kolaborasi kebaikan masyarakat Indonesia, siaga di perbatasan Palestina untuk membantu mengevakuasi warga sipil yang terluka akibat tragedi kemanusiaan antara Palestina dengan Israel.
DOK. Humas Dompet Dhuafa Ambulans buah kolaborasi kebaikan masyarakat Indonesia, siaga di perbatasan Palestina untuk membantu mengevakuasi warga sipil yang terluka akibat tragedi kemanusiaan antara Palestina dengan Israel.

KOMPAS.com –  Dompet Dhuafa bersama berbagai pihak terus berupaya memberikan bantuan, dukungan, dan kepedulian terhadap warga Palestina

Salah satu pihak yang dimaksud adalah British Propolis (BP) yang bekerja sama dengan Dompet Dhuafa memberikan donasi ambulans untuk warga Palestina.

“Salah satu hal yang kami lakukan bersama Dompet Dhuafa, yaitu menghadirkan mobil ambulans untuk mobilitas kesehatan di Palestina,” ujar penyalur donasi ambulans sekaligus mewakili rekan-rekan tim British Propolis (BP), Ippho Santosa dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Selasa (31/8/2021).

Untuk diketahui, mobil ambulans hasil kerja sama antara Dompet Dhuafa dan British Propolis telah hadir di Palestina sejak Juni 2021.

Mobil ambulans tersebut berulang kali telah membantu warga Palestina yang terluka akibat perlakuan tidak mengenakkan dari tentara Israel. Hingga kini, mobil ambulans itu terus beroperasi dan siaga di sekitar Jalur Gaza.

Baca juga: Israel Lancarkan Serangan ke Situs Hamas di Jalur Gaza Lagi Setelah Bentrokan di Perbatasan

Menanggapi kejadian tersebut, Santosa mengaku sangat menyayangkan perseteruan antara Palestina dan Israel.

“Memang sangatlah sulit untuk menengahi keduanya. Meski begitu, kami memiliki kepedulian sangat luas terhadap warga Palestina,” ucapnya.

Senada dengan Santosa, Direktur Dakwah, Budaya dan Pelayan Masyarakat Dompet Dhuafa, Ahmad Shonhaji mengatakan, pihaknya akan berusaha maksimal membantu mengatasi masalah kemanusiaan di Palestina dengan segenap upaya dan tenaga.

Bantuan tersebut, kata dia, termasuk dengan memberikan bantuan logistik dan kesehatan.

Baca juga: Sederat Bantuan Logistik yang Dibutuhkan Rusun Nagrak untuk Tampung Pasien Covid-19

“Kami sebenarnya berharap mobil ini tidak terpakai. Namun, jika memang kondisi di sana membutuhkan armada kesehatan, ambulans Dompet Dhuafa dari BP akan selalu siaga menolong siapa pun yang terluka. Ini semua atas asas kemanusiaan,” ujar Ustadz Sonhaji.

Pada kesempatan yang sama, salah satu tim Merciful Hands Charity, sebagai mitra pengadaan ambulans Dompet Dhuafa di Palestina menyampaikan, bahwa saat ini para tentara Israel kembali melakukan intimidasi terhadap warga Palestina.

Bahkan, sebut dia, peluru karet hingga peluru timah pun tak segan dilepaskan oleh tentara-tentara Israel pada Senin (30/8/2021) di Peaceful Return March di Jalur Gaza. Akibatnya, banyak warga Palestina yang tertembak dan terluka.

Adapun jumlah warga yang terluka, kata dia, mencapai 50 orang sampai saat ini. Kebanyakan dari korban mengalami luka pada anggota badan. Sekitar 20 orang di antara mereka adalah anak-anak.

"Kami memohon keselamatan kepada Allah Subhanahu wata'ala untuk semua warga Palestina,” ujar mitra dari Merciful Hands Charity melalui pesan singkat kepada Dompet Dhuafa, Senin.

Baca juga: Cegah Penularan Covid-19 di Jabar, Dompet Dhuafa Gelar Vaksinasi Massal Gratis

Kejadian penyerangan tersebut telah dikonfirmasi oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Palestina atau Palestinian Ministry of Health (MoH).

Perwakilan Palestinian MoH mengatakan, terdapat 14 warga sipil Palestina terluka akibat serangan tentara Israel di perbatasan timur Khanunis pada Rabu (25/8/2021).

“Lima dari mereka terluka dengan peluru tajam, dua dengan peluru karet, dan tujuh dengan bom gas. Esoknya pada Kamis (26/8/2021), korban bertambah menjadi 50 yang terluka,” imbuh perwakilan Palestinian MoH.

Dengan adanya dukungan dari Dompet Dhuafa berupa mobil ambulans, perwakilan Palestinian MoH mengucapkan terima kasih.

Baca juga: Berdayakan UMKM Lokal, Dompet Dhuafa Ajak Pelaku Usaha Produksi Paket Bantuan Covid-19

Ambulans Dompet Dhuafa telah membantu yang terluka di sana (perbatasan antara Gaza yang terkepung dan tanah pendudukan kami) dengan memberikan dukungan medis dan pertolongan pertama. Semoga Allah melindungi semua warga Palestina di sana,” tambahnya meneruskan pesan singkat.

 

Terkini Lainnya
GREAT Edunesia Dompet Dhuafa Raih Trofi SNI Award 2024 untuk Program Pendidikan Berkualitas
GREAT Edunesia Dompet Dhuafa Raih Trofi SNI Award 2024 untuk Program Pendidikan Berkualitas
Inspirasi
Dompet Dhuafa dan Grand Indonesia Gelar Layanan Kesehatan Gratis untuk Warga Tanah Abang
Dompet Dhuafa dan Grand Indonesia Gelar Layanan Kesehatan Gratis untuk Warga Tanah Abang
Inspirasi
FGD Ke-4 Dompet Dhuafa Dorong Generasi Muda untuk Bangun Kepemimpinan Profetik lewat Budaya
FGD Ke-4 Dompet Dhuafa Dorong Generasi Muda untuk Bangun Kepemimpinan Profetik lewat Budaya
Inspirasi
Tingkatkan Literasi di Malaka, Dompet Dhuafa Kirim Ratusan Buku dan Gelar Seminar bagi Guru
Tingkatkan Literasi di Malaka, Dompet Dhuafa Kirim Ratusan Buku dan Gelar Seminar bagi Guru
Inspirasi
Kisah Alumni Institut Kemandirian Dompet Dhuafa, Dirumahkan Saat Pandemi, Kini Buka Kedai Kopi
Kisah Alumni Institut Kemandirian Dompet Dhuafa, Dirumahkan Saat Pandemi, Kini Buka Kedai Kopi
Inspirasi
Lewat Sepak Bola Lintas Komunitas, Dompet Dhuafa Berhasil Kumpulkan Donasi untuk Warga Palestina
Lewat Sepak Bola Lintas Komunitas, Dompet Dhuafa Berhasil Kumpulkan Donasi untuk Warga Palestina
Inspirasi
Berkat Lahan Wakaf Dompet Dhuafa, Petani Baby Buncis di Sukabumi Gelar Panen Perdana
Berkat Lahan Wakaf Dompet Dhuafa, Petani Baby Buncis di Sukabumi Gelar Panen Perdana
Inspirasi
Di Hadapan Mahasiswa UI, MPP Dompet Dhuafa Paparkan Praktik Ziswaf
Di Hadapan Mahasiswa UI, MPP Dompet Dhuafa Paparkan Praktik Ziswaf
Inspirasi
Kolaborasi Inspiratif, Chiki Fawzi dan Dompet Dhuafa Hadirkan Koleksi Busana Lurik di Ajang IN2MF 2024
Kolaborasi Inspiratif, Chiki Fawzi dan Dompet Dhuafa Hadirkan Koleksi Busana Lurik di Ajang IN2MF 2024
Inspirasi
Berdayakan Perajin Perempuan, Dompet Dhuafa Meriahkan Gelaran Pesta Semalam Minggu 
Berdayakan Perajin Perempuan, Dompet Dhuafa Meriahkan Gelaran Pesta Semalam Minggu 
Inspirasi
Gandeng DKM Masjid Atta’awun, Dompet Dhuafa Adakan Program Santunan Anak Yatim
Gandeng DKM Masjid Atta’awun, Dompet Dhuafa Adakan Program Santunan Anak Yatim
Inspirasi
RSAW Dompet Dhuafa Sukses Gelar Voluntrip
RSAW Dompet Dhuafa Sukses Gelar Voluntrip "Jelajah dengan Hati"
Inspirasi
Dimeriahkan Panji Sakti, Sound of Humanity Dompet Dhuafa Padukan Musik dan Kepedulian untuk Palestina
Dimeriahkan Panji Sakti, Sound of Humanity Dompet Dhuafa Padukan Musik dan Kepedulian untuk Palestina
Inspirasi
Tekan Pengangguran lewat Institut Kemandirian, Dompet Dhuafa Raih SDGs Action Award
Tekan Pengangguran lewat Institut Kemandirian, Dompet Dhuafa Raih SDGs Action Award
Inspirasi
Pertama di Indonesia, Dompet Dhuafa dan Bank Syariah Sragen Luncurkan Pemberdayaan Sentra Jamur Tiram Berbasis CWLD
Pertama di Indonesia, Dompet Dhuafa dan Bank Syariah Sragen Luncurkan Pemberdayaan Sentra Jamur Tiram Berbasis CWLD
Inspirasi
Bagikan artikel ini melalui
Oke