Gandeng Dompet Dhuafa, Y.O.U Beauty Berikan Donasi Rp 50 Juta untuk Bantu Masyarakat

Kompas.com - 19/05/2022, 09:23 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

YOU Beauty salurkan himpunan donasi pelanggan selama Ramadan dalam campaign #WouldYOULoveYou melalui Dompet Dhuafa sebagai pendukung pemberdayaan melalui pilar program pendidikan, kesehatan, ekonomi, sosial kemanusiaan, dakwah dan budaya.DOK. Humas Dompet Dhuafa YOU Beauty salurkan himpunan donasi pelanggan selama Ramadan dalam campaign #WouldYOULoveYou melalui Dompet Dhuafa sebagai pendukung pemberdayaan melalui pilar program pendidikan, kesehatan, ekonomi, sosial kemanusiaan, dakwah dan budaya.

KOMPAS.com – Salah satu merek produk kecantikan Y.O.U Beauty berkolaborasi dengan Dompet Dhuafa menggulirkan campaign berbagi bertagar #WouldYOULoveYou selama Ramadhan 1443 Hijriah (H).

Public Relation and Marketing Communication Manager Y.O.U Beauty Nurul Fajrini berharap, penyaluran donasi tersebut bisa menjadi influence bagi brand-brand lain dan semua orang untuk ikut aksi kolaborasi kebaikan selanjutnya.

Melalui program tersebut, Y.O.U Beauty menyisihkan dana di setiap pembelian produk sebagai donasi dari para pelanggan untuk disalurkan kepada masyarakat sosial.

Kampanye donasi tersebut berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp 50 juta yang kemudian diserahkan kepada Dompet Dhuafa sebagai partner kebaikan melalui media daring Google Meet, Selasa (17/5/2022).

“Semoga penyerahan donasi kepada Dompet Dhuafa ini bukan menjadi penutup kolaborasi,” ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Kamis (19/5/2022).  

Baca juga: Dompet Dhuafa Kumpulkan Rp 114,7 Miliar Donasi Selama Ramadhan, Bukti Masyarakat Semakin Dermawan

Sebaliknya, kata Nurul, kolaborasi tersebut menjadi penanda komitmen Y.O.U Beauty untuk terus berupaya melakukan kolaborasi kebaikan-kebaikan lainnya.

"Alhamdulillah kerja sama ini berjalan dengan baik dan lancar sejak awal. Mewakili Bu Anastasya (Ayu) Christine selaku Direktur Y.O.U Beauty, saya mengucapkan terima kasih atas terjalinnya kerja sama ini,” katanya.

Adapun, pengumpulan donasi tersebut dilakukan kedua pihak sebagai langkah mewujudkan keinginan para pelanggan untuk bisa peduli dan mencintai sesama, selain mencintai diri sendiri.

Y.O.U meyakini, sebesar-besarnya profit atau pemasukan yang diperoleh akan tetap kalah dengan besarnya manfaat dari berbagi kepada sesama.

Menanggapi kerja sama tersebut, Faqih mengucapkan terima kasih kepada Y.O.U Beauty sekaligus para pelanggannya atas kepercayaan yang diberikan kepada Dompet Dhuafa.

Baca juga: Hujan-hujanan, Teuku Wisnu dan Dompet Dhuafa Bagikan Zakat Fitrah untuk Warga Karang Tengah

Ia meyakini, kerja sama tersebut akan mampu menumbuhkan percikan-percikan kepedulian dari pihak lainnya untuk turut terlibat.

"Kami tentu berharap kerja sama ini adalah pembuka dari kerja sama selanjutnya. Di Dompet Dhuafa, program semacam ini menjadi salah satu pendekatan dakwah kepada anak-anak muda,” ungkapnya.

Faqih mengatakan, pihaknya memastikan 99,99 persen dana yang diamanahkan akan tersalurkan dan bermanfaat bagi para penerima yang berhak.

Selanjutnya, guna memastikan penyaluran tepat sasaran, donasi akan disalurkan bersama dengan unit-unit program Dompet Dhuafa, baik untuk program pendidikan, kesehatan, sosial, ekonomi, kemanusiaan, maupun dakwah.

Baca juga: Suka Cita Nenek di Tenjo Mendapat Parsel Lebaran dari Dompet Dhuafa dan Tokopedia

Faqih berharap, pihak Y.O.U Beauty dapat ikut serta melakukan penyaluran sekaligus menyapa dan memberikan semangat kepedulian kepada para penerima manfaat.

Terkini Lainnya
GREAT Edunesia Dompet Dhuafa Raih Trofi SNI Award 2024 untuk Program Pendidikan Berkualitas
GREAT Edunesia Dompet Dhuafa Raih Trofi SNI Award 2024 untuk Program Pendidikan Berkualitas
Inspirasi
Dompet Dhuafa dan Grand Indonesia Gelar Layanan Kesehatan Gratis untuk Warga Tanah Abang
Dompet Dhuafa dan Grand Indonesia Gelar Layanan Kesehatan Gratis untuk Warga Tanah Abang
Inspirasi
FGD Ke-4 Dompet Dhuafa Dorong Generasi Muda untuk Bangun Kepemimpinan Profetik lewat Budaya
FGD Ke-4 Dompet Dhuafa Dorong Generasi Muda untuk Bangun Kepemimpinan Profetik lewat Budaya
Inspirasi
Tingkatkan Literasi di Malaka, Dompet Dhuafa Kirim Ratusan Buku dan Gelar Seminar bagi Guru
Tingkatkan Literasi di Malaka, Dompet Dhuafa Kirim Ratusan Buku dan Gelar Seminar bagi Guru
Inspirasi
Kisah Alumni Institut Kemandirian Dompet Dhuafa, Dirumahkan Saat Pandemi, Kini Buka Kedai Kopi
Kisah Alumni Institut Kemandirian Dompet Dhuafa, Dirumahkan Saat Pandemi, Kini Buka Kedai Kopi
Inspirasi
Lewat Sepak Bola Lintas Komunitas, Dompet Dhuafa Berhasil Kumpulkan Donasi untuk Warga Palestina
Lewat Sepak Bola Lintas Komunitas, Dompet Dhuafa Berhasil Kumpulkan Donasi untuk Warga Palestina
Inspirasi
Berkat Lahan Wakaf Dompet Dhuafa, Petani Baby Buncis di Sukabumi Gelar Panen Perdana
Berkat Lahan Wakaf Dompet Dhuafa, Petani Baby Buncis di Sukabumi Gelar Panen Perdana
Inspirasi
Di Hadapan Mahasiswa UI, MPP Dompet Dhuafa Paparkan Praktik Ziswaf
Di Hadapan Mahasiswa UI, MPP Dompet Dhuafa Paparkan Praktik Ziswaf
Inspirasi
Kolaborasi Inspiratif, Chiki Fawzi dan Dompet Dhuafa Hadirkan Koleksi Busana Lurik di Ajang IN2MF 2024
Kolaborasi Inspiratif, Chiki Fawzi dan Dompet Dhuafa Hadirkan Koleksi Busana Lurik di Ajang IN2MF 2024
Inspirasi
Berdayakan Perajin Perempuan, Dompet Dhuafa Meriahkan Gelaran Pesta Semalam Minggu 
Berdayakan Perajin Perempuan, Dompet Dhuafa Meriahkan Gelaran Pesta Semalam Minggu 
Inspirasi
Gandeng DKM Masjid Atta’awun, Dompet Dhuafa Adakan Program Santunan Anak Yatim
Gandeng DKM Masjid Atta’awun, Dompet Dhuafa Adakan Program Santunan Anak Yatim
Inspirasi
RSAW Dompet Dhuafa Sukses Gelar Voluntrip
RSAW Dompet Dhuafa Sukses Gelar Voluntrip "Jelajah dengan Hati"
Inspirasi
Dimeriahkan Panji Sakti, Sound of Humanity Dompet Dhuafa Padukan Musik dan Kepedulian untuk Palestina
Dimeriahkan Panji Sakti, Sound of Humanity Dompet Dhuafa Padukan Musik dan Kepedulian untuk Palestina
Inspirasi
Tekan Pengangguran lewat Institut Kemandirian, Dompet Dhuafa Raih SDGs Action Award
Tekan Pengangguran lewat Institut Kemandirian, Dompet Dhuafa Raih SDGs Action Award
Inspirasi
Pertama di Indonesia, Dompet Dhuafa dan Bank Syariah Sragen Luncurkan Pemberdayaan Sentra Jamur Tiram Berbasis CWLD
Pertama di Indonesia, Dompet Dhuafa dan Bank Syariah Sragen Luncurkan Pemberdayaan Sentra Jamur Tiram Berbasis CWLD
Inspirasi
Bagikan artikel ini melalui
Oke