Gandeng Seahum, DMC Dompet Dhuafa Gelar Pelatihan Capacity Building untuk Pegiat Kemanusiaan

Kompas.com - 20/05/2022, 09:17 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

DMC Dompet Dhuafa dan Seahum Commite gelar pelatihan Project Management for Development Professionals, untuk penguatan kapasitas para relawan.
DOK. Humas Dompet Dhuafa DMC Dompet Dhuafa dan Seahum Commite gelar pelatihan Project Management for Development Professionals, untuk penguatan kapasitas para relawan.

KOMPAS.com - Disaster Management Center (DMC) Dompet Dhuafa dan Southeast Asia Humanitarian (Seahum) menggelar pelatihan capacity building untuk para pegiat kemanusiaan di Indonesia.

Pelatihan bertajuk “Project Management for Development Professionals” itu menyasar para pelaku non-governmental organization (NGO) atau lembaga filantropi di Indonesia.

Adapun pelatihan Project Management for Development Professionals dilakukan selama dua hari, mulai dari Minggu (15/5/2022) hingga Senin (16/5/2022) di markas besar DMC Dompet Dhuafa, Tangerang Selatan (Tangsel), Banten.

Chief Executive DMC Dompet Dhuafa Haryo Mojopahit mengatakan, pelatihan capacity building sangat berpengaruh terhadap pembentukan mindset untuk menjadi pegiat kemanusiaan yang lebih profesional.

Baca juga: Tak Hanya Diplomatik, Indonesia Juga Dukung Palestina Lewat Capacity Building

Melalui Seahum Committee dan DMC Dompet Dhuafa, ia berharap, pelatihan serupa bisa digencarkan dalam waktu mendatang di tempat yang berbeda dan dengan peserta berbeda-beda pula.

“Kami ingin menguatkan pegiat kemanusiaan lokal di Indonesia. Pelatihan ini juga guna untuk meningkatkan akuntabilitas dan kualitas program kemanusiaan di Indonesia,” ucap Haryo dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Jumat (20/5/2022).

Dengan bantuan pelatihan yang diberikan, DMC Dompet Dhuafa yakin akan memberikan dampak lebih besar dan dapat menyasar penerima manfaat secara tepat.

Pada kesempatan yang sama, salah satu peserta, Dewi Maryam mengatakan, pelatihan capacity building sangat bermanfaat dalam meningkatkan perumusan program-program kemanusiaan yang akan dibuat.

Baca juga: Telepon Presiden Ukraina, Jokowi Sampaikan RI Siap Beri Bantuan Kemanusiaan

“Dari apa yang sudah dipelajari tentang bagaimana mengembangkan suatu program yang sigatnya jangka panjang atau sustainable supaya kami bisa lebih profesional dan mencapai tujuan dengan tepat sasaran,” ujarnya yang juga menjabat sebagai Manager Unit Bisnis Social Trust Fund Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta.

Ia pun berharap kerja profesional bisa terus dilakukan dan memberikan manfaat bagi banyak orang.

Sementara itu, Managing Director Philandure Khalid Kamil mengungkapkan, pelatihan tersebut mengajarkan tentang project cycle management.

“Apa itu program dan bagaimana program ini dilaksanakan dengan baik, keuntungan pelatihan ini untuk NGO adalah membuat para donor atau stakeholder yang bermitra kepada kami merasa lebih tenang dan lebih aman,” jelasnya.

Baca juga: Mahasiswa, Seperti Ini Peluang dan Prospek Karier di NGO

Sebab, lanjut Khalid, para donor atau stakeholder akan memberikan dana kepada NGO yang kuat dan juga tangguh.

“Jadi harapan kami dari pelatihan dua hari ini ialah bisa menjadikan organisasi lebih kuat dan lebih baik,” jelas Khalid.

Sebagai informasi, dalam kegiatan pelatihan tersebut juga dihadiri oleh Business Development Executive Philandure Sulfan Zayd.

Terkini Lainnya
Dana Ziswaf Dompet Dhuafa Tumbuh 13,79 Persen, Bukti Masyarakat Makin Peduli Sesama
Dana Ziswaf Dompet Dhuafa Tumbuh 13,79 Persen, Bukti Masyarakat Makin Peduli Sesama
Inspirasi
Rutin Berzakat Lewat Dompet Dhuafa, Pasutri Ini Rasakan Keberkahan dan Kemudahan Layanan
Rutin Berzakat Lewat Dompet Dhuafa, Pasutri Ini Rasakan Keberkahan dan Kemudahan Layanan
Inspirasi
Fairuz A Rafiq, Olivia dan Marcella Zalianty Tebar Zakat Fitrah 300 Paket Sembako
Fairuz A Rafiq, Olivia dan Marcella Zalianty Tebar Zakat Fitrah 300 Paket Sembako
Inspirasi
Dompet Dhuafa Pimpin Diplomasi Kemanusiaan Indonesia untuk Palestina
Dompet Dhuafa Pimpin Diplomasi Kemanusiaan Indonesia untuk Palestina
Inspirasi
Dorong Kemaslahatan Umat, Dompet Dhuafa dan BPKH Gelar Hajj-Preneur
Dorong Kemaslahatan Umat, Dompet Dhuafa dan BPKH Gelar Hajj-Preneur
Inspirasi
Dompet Dhuafa, Army BTS Indonesia, dan Marc Klok Ajak Anak Yatim Belanja Kebutuhan Lebaran
Dompet Dhuafa, Army BTS Indonesia, dan Marc Klok Ajak Anak Yatim Belanja Kebutuhan Lebaran
Inspirasi
Dompet Dhuafa dan Parfi 56 Bagikan Ratusan Makanan untuk Masyarakat Srengseng Sawah
Dompet Dhuafa dan Parfi 56 Bagikan Ratusan Makanan untuk Masyarakat Srengseng Sawah
Inspirasi
Dompet Dhuafa Bagikan THR untuk 50 Porter Stasiun Pasar Senen, Apresiasi bagi Pejuang Keluarga
Dompet Dhuafa Bagikan THR untuk 50 Porter Stasiun Pasar Senen, Apresiasi bagi Pejuang Keluarga
Inspirasi
Dompet Dhuafa dan PARFI Jalin Kerja Sama, Tekankan Pentingnya Seni dan Budaya untuk Bantu Sesama
Dompet Dhuafa dan PARFI Jalin Kerja Sama, Tekankan Pentingnya Seni dan Budaya untuk Bantu Sesama
Inspirasi
Peduli Gaza, Dompet Dhuafa Salurkan 14.000 Paket Makanan dan Parsel Ramadhan 
Peduli Gaza, Dompet Dhuafa Salurkan 14.000 Paket Makanan dan Parsel Ramadhan 
Inspirasi
Dompet Dhuafa dan Samudra Peduli Hadirkan Sumur Air di Cirebon, Warga Kini Nikmati Akses Air Bersih
Dompet Dhuafa dan Samudra Peduli Hadirkan Sumur Air di Cirebon, Warga Kini Nikmati Akses Air Bersih
Inspirasi
Dompet Dhuafa Kirim Tim Kemanusiaan dan 300 Dai ke Palestina dan Wilayah 3T
Dompet Dhuafa Kirim Tim Kemanusiaan dan 300 Dai ke Palestina dan Wilayah 3T
Inspirasi
Sambut Ramadhan, Dompet Dhuafa Gelar Aksi Sekar Bersihkan TMP dan Santuni Veteran
Sambut Ramadhan, Dompet Dhuafa Gelar Aksi Sekar Bersihkan TMP dan Santuni Veteran
Inspirasi
Dompet Dhuafa Hadirkan
Dompet Dhuafa Hadirkan "Box of Happiness" untuk Semangati Anak Penderita Kanker di Yogyakarta
Inspirasi
Sambut Ramadhan dengan Renungan, Dompet Dhuafa Hadirkan Blind Concert Bersama Panji Sakti
Sambut Ramadhan dengan Renungan, Dompet Dhuafa Hadirkan Blind Concert Bersama Panji Sakti
Inspirasi
Bagikan artikel ini melalui
Oke