DMC Dompet Dhuafa Gelar Pelatihan Siaga Kebencanaan untuk Tenaga Medis

Kompas.com - 15/08/2022, 13:35 WIB
A P Sari

Penulis

DMC Dompet Dhuafa menggelar pelatihan siap siaga kebencanaan bagi tenaga medis di sejumlah kota, Minggu (14/8/2022).DOK. DMC Dompet Dhuafa DMC Dompet Dhuafa menggelar pelatihan siap siaga kebencanaan bagi tenaga medis di sejumlah kota, Minggu (14/8/2022).

KOMPAS.com – Disaster Management Center (DMC) Dompet Dhuafa (DD) menggelar pelatihan siap siaga kebencanaan bagi tenaga medis di sejumlah kota, Minggu (14/8/2022).

Pelatihan berlangsung di DD Klinik, Rempoa, Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan dan di markas besar DMC Dompet Dhuafa, Pondok Ranji, Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan.

Adapun agenda yang digelar, mulai dari pelatihan vertical rescue hingga pemadaman api skala kecil.

Peserta yang hadir merupakan tenaga kesehatan, yakni perawat, dokter, hingga tim operasional medis.

Chief Executive DMC Dompet Dhuafa Haryo Mojopahit mengatakan, tenaga kesehatan merupakan garda terdepan dalam merespons kejadian gawat darurat.

Baca juga: Dompet Dhuafa Gandeng DDV Ajak 200 Anak Yatim Eduwisata ke Sea World dan Ocean Dream

“DMC Dompet Dhuafa bermaksud meningkatkan kapasitas mereka dalam pelayanan bantuan terhadap masyarakat ataupun penyintas bencana yang lebih holistik," terang Haryo, dikutip dari keterangan persnya, Senin (15/8/2022).

Haryo melanjutkan, edukasi mengenai siaga kebencanaan merupakan tanggung jawab DMC Dompet Dhuafa.

“Menjadi kewajiban kami untuk memberikan wawasan dan keterampilan layanan tanggap darurat terhadap seluruh insan elemen di masyarakat, tidak terkecuali para tenaga medis," katanya.

Sebagai informasi, pelatihan vertical rescue dan pemadaman kebakaran skala kecil merupakan hal yang lumrah terjadi di perkotaan.

Setelah mendapatkan pelatihan, para tenaga medis diharapkan mampu memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dan penyintas bencana di perkotaan.

Baca juga: Wujudkan Kesehatan Masyarakat Tulang Bawang, Dompet Dhuafa Resmikan RS Griya Medika

Para peserta pun mengikuti pelatihan dengan bersemangat. Beberapa peserta bahkan berpartisipasi dalam sejumlah kegiatan respons bencana DMC Dompet Dhuafa.

Manager Pengurangan Risiko Bencana (PRB) DMC Dompet Dhuafa Ahmad Lukman mengaku, standar pertolongan saat gawat darurat bencana adalah tidak mudah panik.

“Dengan demikian kita bisa menyelamatkan penyintas bencana sekaligus juga menyelamatkan diri sendiri. Paling utama juga kita sebagai tim respons harus safety first,” tutur Ahmad saat memberi pelatihan.

Ia menjelaskan, berbagai pelatihan siaga kebencanaan itu bisa diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari di lingkungan sekitar.

“Kebakaran juga merupakan bencana yang acapkali luput dalam perhatian masyarakat. Tegangan arus listrik hingga kelalaian dalam penggunaan listrik sehari bisa menjadi pemicu terjadinya bencana kebakaran,” ujarnya.

Baca juga: Gandeng Alami, Dompet Dhuafa Bangun Sumur Wakaf di Ponpes Al-Mujahidah NW Bantuas

Terkini Lainnya
Dana Ziswaf Dompet Dhuafa Tumbuh 13,79 Persen, Bukti Masyarakat Makin Peduli Sesama
Dana Ziswaf Dompet Dhuafa Tumbuh 13,79 Persen, Bukti Masyarakat Makin Peduli Sesama
Inspirasi
Rutin Berzakat Lewat Dompet Dhuafa, Pasutri Ini Rasakan Keberkahan dan Kemudahan Layanan
Rutin Berzakat Lewat Dompet Dhuafa, Pasutri Ini Rasakan Keberkahan dan Kemudahan Layanan
Inspirasi
Fairuz A Rafiq, Olivia dan Marcella Zalianty Tebar Zakat Fitrah 300 Paket Sembako
Fairuz A Rafiq, Olivia dan Marcella Zalianty Tebar Zakat Fitrah 300 Paket Sembako
Inspirasi
Dompet Dhuafa Pimpin Diplomasi Kemanusiaan Indonesia untuk Palestina
Dompet Dhuafa Pimpin Diplomasi Kemanusiaan Indonesia untuk Palestina
Inspirasi
Dorong Kemaslahatan Umat, Dompet Dhuafa dan BPKH Gelar Hajj-Preneur
Dorong Kemaslahatan Umat, Dompet Dhuafa dan BPKH Gelar Hajj-Preneur
Inspirasi
Dompet Dhuafa, Army BTS Indonesia, dan Marc Klok Ajak Anak Yatim Belanja Kebutuhan Lebaran
Dompet Dhuafa, Army BTS Indonesia, dan Marc Klok Ajak Anak Yatim Belanja Kebutuhan Lebaran
Inspirasi
Dompet Dhuafa dan Parfi 56 Bagikan Ratusan Makanan untuk Masyarakat Srengseng Sawah
Dompet Dhuafa dan Parfi 56 Bagikan Ratusan Makanan untuk Masyarakat Srengseng Sawah
Inspirasi
Dompet Dhuafa Bagikan THR untuk 50 Porter Stasiun Pasar Senen, Apresiasi bagi Pejuang Keluarga
Dompet Dhuafa Bagikan THR untuk 50 Porter Stasiun Pasar Senen, Apresiasi bagi Pejuang Keluarga
Inspirasi
Dompet Dhuafa dan PARFI Jalin Kerja Sama, Tekankan Pentingnya Seni dan Budaya untuk Bantu Sesama
Dompet Dhuafa dan PARFI Jalin Kerja Sama, Tekankan Pentingnya Seni dan Budaya untuk Bantu Sesama
Inspirasi
Peduli Gaza, Dompet Dhuafa Salurkan 14.000 Paket Makanan dan Parsel Ramadhan 
Peduli Gaza, Dompet Dhuafa Salurkan 14.000 Paket Makanan dan Parsel Ramadhan 
Inspirasi
Dompet Dhuafa dan Samudra Peduli Hadirkan Sumur Air di Cirebon, Warga Kini Nikmati Akses Air Bersih
Dompet Dhuafa dan Samudra Peduli Hadirkan Sumur Air di Cirebon, Warga Kini Nikmati Akses Air Bersih
Inspirasi
Dompet Dhuafa Kirim Tim Kemanusiaan dan 300 Dai ke Palestina dan Wilayah 3T
Dompet Dhuafa Kirim Tim Kemanusiaan dan 300 Dai ke Palestina dan Wilayah 3T
Inspirasi
Sambut Ramadhan, Dompet Dhuafa Gelar Aksi Sekar Bersihkan TMP dan Santuni Veteran
Sambut Ramadhan, Dompet Dhuafa Gelar Aksi Sekar Bersihkan TMP dan Santuni Veteran
Inspirasi
Dompet Dhuafa Hadirkan
Dompet Dhuafa Hadirkan "Box of Happiness" untuk Semangati Anak Penderita Kanker di Yogyakarta
Inspirasi
Sambut Ramadhan dengan Renungan, Dompet Dhuafa Hadirkan Blind Concert Bersama Panji Sakti
Sambut Ramadhan dengan Renungan, Dompet Dhuafa Hadirkan Blind Concert Bersama Panji Sakti
Inspirasi
Bagikan artikel ini melalui
Oke