LPI Dompet Dhuafa Raih Trofi Perak di Ajang SNI Awards 2023

Kompas.com - 20/11/2023, 16:20 WIB
Dwi NH,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Atas dukungan para donatur, LPI Dompet Dhuafa kembali membawa pulang Trofi Perak SNI Awards 2023 yang dinobatkan pada Kamis (16/11/2023).

DOK. Humas Dompet Dhuafa Atas dukungan para donatur, LPI Dompet Dhuafa kembali membawa pulang Trofi Perak SNI Awards 2023 yang dinobatkan pada Kamis (16/11/2023).

KOMPAS.com - Lembaga Pengembangan Insani (LPI) Dompet Dhuafa (DD) menerima Trofi Perak dalam ajang Standar Nasional Indonesia (SNI) Awards 2023, di Assembly Hall Jakarta Convention Center (JCC), Kota Jakarta Pusat, Kamis (16/11/2023).

Mengangkat tema Standardisasi untuk Pertumbuhan Ekonomi yang Berkelanjutan, acara bergengsi tersebut merupakan gelaran ke-18 yang diselenggarakan oleh Badan Standardisasi Nasional (BSN) dalam rangkaian kegiatan Bulan Mutu Nasional (BMN) 2023.

Kepala LPI DD Mulyadi Saputra mengucapkan syukur atas penghargaan yang diterima oleh pihaknya dalam kategori Organisasi Menengah Jasa di SNI Awards 2023. Apalagi, LPI DD menjadi salah satu dari 61 organisasi yang menjadi penerima anugerah tersebut.

Baca juga: Optimalkan Digitalisasi Pembelajaran, Bupati HST Terima Anugerah Kihajar 2023 dari Kemendikbudristek

“Kami bersyukur, karena ini merupakan tahun ketiga kami mengikuti SNI Awards dan berhasil menerima kategori perak kembali,” ujar Mulyadi dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Senin (20/11/2023).

Ia menyebut penghargaan tersebut merupakan bukti komitmen pihaknya yang terus konsisten mendukung dan menerapkan standar mutu guna menjaga keberlanjutan organisasi dan kualitas dampak kinerja di LPI DD, serta bentuk pertanggungjawaban kepada masyarakat.

Untuk diketahui, terdapat beberapa aspek yang dinilai dalam penghargaan tersebut, yaitu meliputi profil organisasi, kepemimpinan, strategi, customer focus, sumber daya, operasi, pengukuran, manajemen pengetahuan, dan inovasi, serta hasil-hasil kinerja.

Baca juga: 4 Inovasi Bisnis Batik yang Berpotensi Hasilkan Cuan

Penilaian SNI Award berdasarkan tujuh kriteria

Pada kesempatan yang sama, Kepala BSN Kukuh S Ahmad mengatakan, penilaian SNI Award dilakukan berdasarkan pada performance organisasi yang terdiri dari tujuh kriteria.

Adapun kriteria tersebut, antara lain kepemimpinan, strategi, pelanggan, manajemen sumber daya, operasi (proses bisnis), analisis dan peningkatan kinerja, serta hasil bisnis.

Sama halnya dengan Kukuh, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Perekonomian) Airlangga Hartarto menyampaikan kondisi ekonomi Indonesia dalam kondisi berkembang di tengah ketidakpastian ekonomi global.

Baca juga: Tekanan Ekonomi Global dan Ancaman Inflasi

“Sebab itulah standardisasi berperan terutama setelah ditetapkannya lebih dari 14.817 SNI oleh BSN,” ucap Airlangga saat menyampaikan sambutan secara daring.

Apresiasi tertinggi dari pemerintah pusat

Sebagai informasi, SNI Award merupakan apresiasi tertinggi yang diberikan pemerintah Indonesia kepada para pelaku usaha serta organisasi yang konsisten menerapkan SNI.

Untuk itu, para pemenang SNI Award diharapkan dapat menjadi role model bagi industri Indonesia.

Utamanya, role model dalam menerapkan standardisasi dan penilaian kesesuaian guna mewujudkan organisasi yang berkelanjutan demi keberlanjutan organisasi dan menghasilkan produk maupun layanan terbaik bagi masyarakat.

Baca juga: Layanan SITPEC Mayapada Hospital Bantu Tangani Cedera Olahraga

LPI Dompet Dhuafa yang berfokus mengelola program-program pendidikan berkualitas terus berkhidmat pada peningkatan kualitas pendidikan Indonesia dan berusaha memberikan kontribusi terbaik terhadap simpul terlemah bangsa, yaitu masyarakat marginal.

Dalam masalah pendidikan, Dompet Dhuafa selalu sesuai dengan visinya, yakni mewujudkan masyarakat yang berdaya, sehingga melalui pendidikan mampu menjadikan Indonesia bangsa yang sejahtera.

Terkini Lainnya
Minimalisasi Risiko Bencana Alam, DMC Dompet Dhuafa dan BNPB Tanam 1.220 Bibit Pohon di Bandung Barat
Minimalisasi Risiko Bencana Alam, DMC Dompet Dhuafa dan BNPB Tanam 1.220 Bibit Pohon di Bandung Barat
Inspirasi
Jalankan Amanah Donatur, Dompet Dhuafa Berbagi Parsel Ramadhan untuk Warga Palestina
Jalankan Amanah Donatur, Dompet Dhuafa Berbagi Parsel Ramadhan untuk Warga Palestina
Inspirasi
Momen Lebaran, Dompet Dhuafa dan Duha Muslimwear Bagikan Kado untuk Anak Yatim dan Duafa
Momen Lebaran, Dompet Dhuafa dan Duha Muslimwear Bagikan Kado untuk Anak Yatim dan Duafa
Inspirasi
LPM Dompet Dhuafa Sajikan Ketupat Lebaran untuk Petugas Medis dan Keluarga Pasien
LPM Dompet Dhuafa Sajikan Ketupat Lebaran untuk Petugas Medis dan Keluarga Pasien
Inspirasi
Dana Zizwaf Selama Ramadhan 2024 Meningkat, Dompet Dhuafa: Kedermawanan Masyarakat Meningkat
Dana Zizwaf Selama Ramadhan 2024 Meningkat, Dompet Dhuafa: Kedermawanan Masyarakat Meningkat
Inspirasi
Dompet Dhuafa Adakan Mudik Gratis untuk Penerima Manfaat Binaan
Dompet Dhuafa Adakan Mudik Gratis untuk Penerima Manfaat Binaan
Inspirasi
Lewat Spiritual Entrepreneurship Camp, Dompet Dhuafa Ajak Peserta Dalami Wirausaha dan Spiritualitas
Lewat Spiritual Entrepreneurship Camp, Dompet Dhuafa Ajak Peserta Dalami Wirausaha dan Spiritualitas
Inspirasi
Entaskan Kelaparan dan Tingkatkan Ekonomi UMKM, Dompet Dhuafa Hadirkan Gerakan
Entaskan Kelaparan dan Tingkatkan Ekonomi UMKM, Dompet Dhuafa Hadirkan Gerakan "Lapor Lapar"
Inspirasi
Dompet Dhuafa Gelar Pesantren Kilat dan Nuzulul Quran bersama Warga Binaan Rutan Pondok Bambu
Dompet Dhuafa Gelar Pesantren Kilat dan Nuzulul Quran bersama Warga Binaan Rutan Pondok Bambu
Inspirasi
Dompet Dhuafa, UUS Maybank Indonesia, dan Komunitas Temenin Berkolaborasi, Hadirkan Kebaikan Ramadhan
Dompet Dhuafa, UUS Maybank Indonesia, dan Komunitas Temenin Berkolaborasi, Hadirkan Kebaikan Ramadhan
Inspirasi
Lewat Al Quds Indonesia, Dompet Dhuafa Terus Perjuangkan Kemerdekaan Palestina
Lewat Al Quds Indonesia, Dompet Dhuafa Terus Perjuangkan Kemerdekaan Palestina
Inspirasi
Grebek Kampung Dompet Dhuafa, Upaya Kenalkan Manfaat Ziswaf kepada Masyarakat
Grebek Kampung Dompet Dhuafa, Upaya Kenalkan Manfaat Ziswaf kepada Masyarakat
Inspirasi
Dompet Dhuafa: Tak Hanya Benda Mati, Wakaf Bisa Dilakukan di Sektor Produktif
Dompet Dhuafa: Tak Hanya Benda Mati, Wakaf Bisa Dilakukan di Sektor Produktif
Inspirasi
Ekonomi Lesu, Dompet Dhuafa Bagikan Parsel untuk Lansia dan Duafa di Jabodetabek
Ekonomi Lesu, Dompet Dhuafa Bagikan Parsel untuk Lansia dan Duafa di Jabodetabek
Inspirasi
Dompet Dhuafa Gandeng DPC Ikaboga Jaksel Gelar Fun Cooking bersama Anak Yatim dan Duafa
Dompet Dhuafa Gandeng DPC Ikaboga Jaksel Gelar Fun Cooking bersama Anak Yatim dan Duafa
Inspirasi
Bagikan artikel ini melalui
Oke