Terima Surplus Wakaf dari PT Wasila Nusantara, Dompet Dhuafa Ucapkan Terima Kasih

Kompas.com - 26/02/2024, 15:05 WIB
Ikhsan Fatkhurrohman Dahlan,
A P Sari

Tim Redaksi

Penyerahan secara simbolis surplus wakaf produktif kepada Dompet Dhuafa dari PT Wasila Nusantara selaku pengelola program wakaf produktif, Jakarta, Selasa (20/2/2024) lalu. Pada penyerahan tersebut, Dompet Dhuafa menerima surplus wakaf sebesar Rp. 887.875.109,-.DOK. Dompet Dhuafa Penyerahan secara simbolis surplus wakaf produktif kepada Dompet Dhuafa dari PT Wasila Nusantara selaku pengelola program wakaf produktif, Jakarta, Selasa (20/2/2024) lalu. Pada penyerahan tersebut, Dompet Dhuafa menerima surplus wakaf sebesar Rp. 887.875.109,-.

KOMPAS.comDompet Dhuafa menerima wakaf keuntungan pengelolaan aset sebesar Rp 887.875.109 dari PT Wasila Nusantara di kantor pusat Yayasan Dompet Dhuafa Republika, Selasa (20/2/2024).

Pada kesempatan itu, Ketua Yayasan Dompet Dhuafa Republika Ahmad Juwaini mengucapkan terima kasih atas serah terima keuntungan pengelolaan wakaf produktif terebut.

"Mudah-mudahan, hasil (keuntungan pengelolaan wakaf) yang dicapai dapat membawa manfaat luas bagi umat,” ungkap Ahmad melalui siaran persnya, Senin (26/2/2024).

Menurutnya, melalui manajemen yang transparan dan profesional, pengelolaan aset wakaf produktif dapat memberikan keuntungan bagi perusahaan dan yayasan.

Sementara itu, wakaf yang telah diberikan akan dikembalikan kepada masyarakat melalui berbagai program yang telah dirancang oleh Yayasan Dompet Dhuafa Republika.

Baca juga: Berdonasi di Dompet Dhuafa Kini Makin Mudah dengan Aplikasi DD Apps

Hal yang senada diutarakan Direktur Utama PT Wasila Nusantara Herdiansah. Ia mengungkapkan rasa syukurnya atas keberhasilan perusahan dalam mencatatkan surplus positif.

“Di tengah berbagai tantangan ekonomi yang semakin sulit, PT Wasila Nusantara bersyukur masih dapat mencatatkan surplus positif, dan dengan surplus tersebut dapat membawa manfaat bagi masyarakat”, ucap Herdiansah.

PT Wasila Nusantara sendiri merupakan salah satu unit philanthropreneur dari Yayasan Dompet Dhuafa yang ditugaskan untuk mengelola aset yayasan di sejumlah wilayah.

Pengelolaan wakaf produktif itu telah dilakukan sejak 2016, mulai dari gedung pertemuan, rumah tinggal, ruko, kios, hingga pengelolaan parkir yang merapkan manajemen profesional.

Pada kesempatan tersebut juga hadir, Prima Hadi Putra selaku Kepala Lembaga Pengembangan Investasi Wakaf Dompet Dhuafa dan Iqbal selaku General Manager Divisi Pengembangan Wakaf Dompet Dhuafa.

Baca juga: Berkat Program Tebus Ijazah Dompet Dhuafa, Gadis Asal Depok Ini Bisa Lanjutkan Mimpi

Terkini Lainnya
Dompet Dhuafa dan Payakumbuah Salurkan 1.000 Paket Sembako untuk Anak Yatim dan Duafa
Dompet Dhuafa dan Payakumbuah Salurkan 1.000 Paket Sembako untuk Anak Yatim dan Duafa
Inspirasi
Walhi dan DMC Dompet Dhuafa Dorong Perlindungan dan Pemulihan Wilayah Pesisir dari Ancaman Bencana Iklim
Walhi dan DMC Dompet Dhuafa Dorong Perlindungan dan Pemulihan Wilayah Pesisir dari Ancaman Bencana Iklim
Inspirasi
DMC Dompet Dhuafa Gelar Pelatihan Penanggulangan Bencana Berbasis Masjid di Sragen
DMC Dompet Dhuafa Gelar Pelatihan Penanggulangan Bencana Berbasis Masjid di Sragen
Inspirasi
Dompet Dhuafa Ajak Puluhan Anak Yatim Jelajahi Banyumas dan Purwokerto untuk Belajar Sejarah dan Tata Lingkungan
Dompet Dhuafa Ajak Puluhan Anak Yatim Jelajahi Banyumas dan Purwokerto untuk Belajar Sejarah dan Tata Lingkungan
Inspirasi
Bencana Kesehatan di Gaza, Dompet Dhuafa Dirikan RS Darurat
Bencana Kesehatan di Gaza, Dompet Dhuafa Dirikan RS Darurat
Inspirasi
Berdayakan UMKM, Kampus Umar Usman Dompet Dhuafa Raih Penghargaan pada Ajang Bina UMKM Award 2024
Berdayakan UMKM, Kampus Umar Usman Dompet Dhuafa Raih Penghargaan pada Ajang Bina UMKM Award 2024
Inspirasi
Lewat #BerbagiMusik, Dompet Dhuafa Gandeng J-Rocks dan Kopi Bajawa Flores Bagikan 30 Kado Yatim di Bogor
Lewat #BerbagiMusik, Dompet Dhuafa Gandeng J-Rocks dan Kopi Bajawa Flores Bagikan 30 Kado Yatim di Bogor
Inspirasi
Mimi Campervan Girl dan Tim THK Dompet Dhuafa Bagikan Sapi Kurban untuk Warga Ohoidertawun
Mimi Campervan Girl dan Tim THK Dompet Dhuafa Bagikan Sapi Kurban untuk Warga Ohoidertawun
Inspirasi
Dompet Dhuafa Hadiri Kegiatan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid di Vietnam
Dompet Dhuafa Hadiri Kegiatan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid di Vietnam
Inspirasi
Tangguhkan Upaya Penanggulangan Bencana, Dompet Dhuafa Hadirkan Workshop Temu Relawan di Gorontalo
Tangguhkan Upaya Penanggulangan Bencana, Dompet Dhuafa Hadirkan Workshop Temu Relawan di Gorontalo
Inspirasi
Merindu Kurban di Ujung Selatan Indonesia dan Moderasi Beragama yang Baik
Merindu Kurban di Ujung Selatan Indonesia dan Moderasi Beragama yang Baik
Inspirasi
Dompet Dhuafa Distribusikan Sekitar 1.800 Doka di Jateng
Dompet Dhuafa Distribusikan Sekitar 1.800 Doka di Jateng
Inspirasi
Dompet Dhuafa Bagikan Daging Kurban kepada 920 KK di Dusun Nglelo
Dompet Dhuafa Bagikan Daging Kurban kepada 920 KK di Dusun Nglelo
Inspirasi
Dompet Dhuafa bersama Chef Amanda Bagikan Hewan Kurban hingga ke Bali
Dompet Dhuafa bersama Chef Amanda Bagikan Hewan Kurban hingga ke Bali
Inspirasi
Dompet Dhuafa Banten Adakan Program Budi Daya Udang Vaname, Petambak Merasa Terbantu
Dompet Dhuafa Banten Adakan Program Budi Daya Udang Vaname, Petambak Merasa Terbantu
Inspirasi
Bagikan artikel ini melalui
Oke