Dompet Dhuafa Adakan Mudik Gratis untuk Penerima Manfaat Binaan

Kompas.com - 07/04/2024, 18:15 WIB
Erlangga Satya Darmawan,
Sri Noviyanti

Tim Redaksi

Memeriahkan Ramadhan dan menyambut Lebaran 1445 H/2024 M, Dompet Dhuafa gelar Pulang Kampung Gratis dan membuka sejumlah layanan Pos Mudik Ramah Keluarga di titik-titik padat pemudik yang diberangkatkan pada Kamis (4/4/2024).Dok. Dompet Dhuafa Memeriahkan Ramadhan dan menyambut Lebaran 1445 H/2024 M, Dompet Dhuafa gelar Pulang Kampung Gratis dan membuka sejumlah layanan Pos Mudik Ramah Keluarga di titik-titik padat pemudik yang diberangkatkan pada Kamis (4/4/2024).

KOMPAS.com - Lembaga Amil Zakat Nasional Dompet Dhuafa menggelar mudik gratis bagi 350 penerima manfaat, pada Kamis (04/04/2024).

Adapun keberangkatan para pemudik dilakukan dari Gedung Filantropi Dompet Dhuafa di Jatipadang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan (Jaksel).

Wakil Pengurus Yayasan Dompet Dhuafa Republika Herdiansah mengatakan, mudik gratis adalah kesempatan emas bagi penerima manfaat binaan Dompet Dhuafa agar mereka dapat merayakan Idul Fitri bersama orang-orang tercinta di kampung halaman.

Apalagi, para pemudik tersebut baru bisa merasakan mudik kembali setelah bertahun-tahun akibat mengalami masalah keterbatasan ekonomi.

Baca juga: Entaskan Kelaparan dan Tingkatkan Ekonomi UMKM, Dompet Dhuafa Hadirkan Gerakan Lapor Lapar

Mudik gratis dari Dompet Dhuafa sendiri melayani empat rute utama pemudik, yakni Jakarta-Yogya-Wonogiri, Jakarta-Purwokerto-Sidareja, Jakarta-Madiun, dan Jakarta-Bandar Lampung,” ujar Herdiansah dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Minggu (7/4/2024).

Agar aktivitas mudik bisa berlangsung nyaman, aman, dan berkah, Dompet Dhuafa juga meluncurkan layanan preventif bagi pemudik dengan membuka layanan pos mudik yang ditempatkan di tujuh titik lokasi strategis di berbagai daerah.

Lokasi tersebut, di antaranya Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Toyomerto (Serang-Banten), Rest Area Masjid Jami Al-Mahdiyyiin (Kabupaten Bandung, Jabar), Rest Area Taman Cirebon Power (Kabupaten Cirebon, Jabar), dan Masjid Besar At-Taqwa Ajibarang (Kabupaten Banyumas-Jateng).

Selanjutnya, Masjid Abnais Sabil Banyuwangi (Banyuwangi, Jatim), Terminal Pulo Gebang (DKI Jakarta), dan Terminal Kampung Rambutan (DKI Jakarta).

“Waktu operasional setiap pos mudik yang berada di luar kota Jakarta dibuka selama 24 jam. sementara dua lokasi pos mudik di Jakarta waktunya terbatas, yakni dari pukul 10.00 WIB sampai 21.00 WIB,” kata Herdiansah.

Baca juga: Lewat Spiritual Entrepreneurship Camp, Dompet Dhuafa Ajak Peserta Dalami Wirausaha dan Spiritualitas

Herdiansah berharap, program Mudik Gratis Dompet Dhuafa dapat digulirkan kembali di masa depan dengan penerima manfaat yang lebih banyak.

“Semoga kesiapan kami bagi pemudik juga lebih baik lagi. Terima kasih banyak juga para donatur yang sudah mendukung ragam program Dompet Dhuafa sehingga terserap dengan baik di masyarakat, salah satunya mudik gratis ini,” terang Herdiansah.

Salah satu penerima manfaat mudik gratis Dompet Dhuafa, Tursinah, mengaku bahagia bisa terpilih dan menjadi bagian mudik gratis Dompet Dhuafa 2024.

Dompet Dhuafa buka sejumlah Pos Mudik untuk bantu akomodasi kebutuhan pemudik di jalan.Dok. Dompet Dhuafa Dompet Dhuafa buka sejumlah Pos Mudik untuk bantu akomodasi kebutuhan pemudik di jalan.

“Alhamdulillah, sudah lima tahun kami belum bisa mudik. Perekonomian baru bisa pulih. Ditambah, beberapa tahun lalu ada pandemi Covid-19 yang meluluhkan sendi ekonomi keluarga. Hari ini saya membawa enak anak saya dan suami. Alhamdulillah, bisa berlebaran di kampung halaman,” jelas Tursinah.

Sementara itu, aktor film Tanah Air sekaligus donatur dari program mudik, Aiman Ricky, menerangkan bahwa dirinya senang melihat para penerima manfaat dari Dompet Dhuafa mengikuti kegiatan mudik bersama.

“Tim Dompet Dhuafa siap melayani lewat kehadiran pos mudik yang telah di sediakan di tujuh lokasi strategis. Ini merupakan kesetiaan dan kepercayaan Dompet Dhuafa terhadap masyarakat, khususnya para donatur dalam menggulirkan beragam program untuk kesejahteraan masyarakat,” ucapnya.

Terkini Lainnya
Dompet Dhuafa dan Payakumbuah Salurkan 1.000 Paket Sembako untuk Anak Yatim dan Duafa
Dompet Dhuafa dan Payakumbuah Salurkan 1.000 Paket Sembako untuk Anak Yatim dan Duafa
Inspirasi
Walhi dan DMC Dompet Dhuafa Dorong Perlindungan dan Pemulihan Wilayah Pesisir dari Ancaman Bencana Iklim
Walhi dan DMC Dompet Dhuafa Dorong Perlindungan dan Pemulihan Wilayah Pesisir dari Ancaman Bencana Iklim
Inspirasi
DMC Dompet Dhuafa Gelar Pelatihan Penanggulangan Bencana Berbasis Masjid di Sragen
DMC Dompet Dhuafa Gelar Pelatihan Penanggulangan Bencana Berbasis Masjid di Sragen
Inspirasi
Dompet Dhuafa Ajak Puluhan Anak Yatim Jelajahi Banyumas dan Purwokerto untuk Belajar Sejarah dan Tata Lingkungan
Dompet Dhuafa Ajak Puluhan Anak Yatim Jelajahi Banyumas dan Purwokerto untuk Belajar Sejarah dan Tata Lingkungan
Inspirasi
Bencana Kesehatan di Gaza, Dompet Dhuafa Dirikan RS Darurat
Bencana Kesehatan di Gaza, Dompet Dhuafa Dirikan RS Darurat
Inspirasi
Berdayakan UMKM, Kampus Umar Usman Dompet Dhuafa Raih Penghargaan pada Ajang Bina UMKM Award 2024
Berdayakan UMKM, Kampus Umar Usman Dompet Dhuafa Raih Penghargaan pada Ajang Bina UMKM Award 2024
Inspirasi
Lewat #BerbagiMusik, Dompet Dhuafa Gandeng J-Rocks dan Kopi Bajawa Flores Bagikan 30 Kado Yatim di Bogor
Lewat #BerbagiMusik, Dompet Dhuafa Gandeng J-Rocks dan Kopi Bajawa Flores Bagikan 30 Kado Yatim di Bogor
Inspirasi
Mimi Campervan Girl dan Tim THK Dompet Dhuafa Bagikan Sapi Kurban untuk Warga Ohoidertawun
Mimi Campervan Girl dan Tim THK Dompet Dhuafa Bagikan Sapi Kurban untuk Warga Ohoidertawun
Inspirasi
Dompet Dhuafa Hadiri Kegiatan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid di Vietnam
Dompet Dhuafa Hadiri Kegiatan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid di Vietnam
Inspirasi
Tangguhkan Upaya Penanggulangan Bencana, Dompet Dhuafa Hadirkan Workshop Temu Relawan di Gorontalo
Tangguhkan Upaya Penanggulangan Bencana, Dompet Dhuafa Hadirkan Workshop Temu Relawan di Gorontalo
Inspirasi
Merindu Kurban di Ujung Selatan Indonesia dan Moderasi Beragama yang Baik
Merindu Kurban di Ujung Selatan Indonesia dan Moderasi Beragama yang Baik
Inspirasi
Dompet Dhuafa Distribusikan Sekitar 1.800 Doka di Jateng
Dompet Dhuafa Distribusikan Sekitar 1.800 Doka di Jateng
Inspirasi
Dompet Dhuafa Bagikan Daging Kurban kepada 920 KK di Dusun Nglelo
Dompet Dhuafa Bagikan Daging Kurban kepada 920 KK di Dusun Nglelo
Inspirasi
Dompet Dhuafa bersama Chef Amanda Bagikan Hewan Kurban hingga ke Bali
Dompet Dhuafa bersama Chef Amanda Bagikan Hewan Kurban hingga ke Bali
Inspirasi
Dompet Dhuafa Banten Adakan Program Budi Daya Udang Vaname, Petambak Merasa Terbantu
Dompet Dhuafa Banten Adakan Program Budi Daya Udang Vaname, Petambak Merasa Terbantu
Inspirasi
Bagikan artikel ini melalui
Oke