Atasi Masalah Lingkungan, Dompet Dhuafa Bentuk Environmental Warriors

Kompas.com - 18/12/2019, 18:15 WIB
Inadha Rahma Nidya,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Kemeriahan acara Volunteer Camp dari Dompet Dhuafa, di PCP Trawas, Mojokerto, Jawa Timur, akhir pekan lalu. Kegiatan tersebut digelar untuk memeriahkan peringatan Hari Relawan Sedunia.DOK. Dompet Dhuafa Kemeriahan acara Volunteer Camp dari Dompet Dhuafa, di PCP Trawas, Mojokerto, Jawa Timur, akhir pekan lalu. Kegiatan tersebut digelar untuk memeriahkan peringatan Hari Relawan Sedunia.

KOMPAS.com – Direktur Pengelolaan Sampah Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI Novrizal Tahar mengatakan, produksi sampah harian Indonesia mencapai 80.000 ton.

Jumlah tersebut paling banyak ditemui di Jakarta, Surabaya, Yogyakarta, Bandung, dan kota-kota besar lainnya.

Terkait fenomena tersebut, bertepatan dengan Hari Relawan Sedunia, Dompet Dhuafa menggelar Internasional Volunteer Day Camp (IVD) 2019, di PCP Trawas, Mojokerto, Jawa Timur.

Pada gelaran tersebut, 150 relawan Dompet Dhuafa dipanggil mengikuti inkubasi menjadi Environmental Warriorrs, pada 13 hingga 15 Desember 2019.

Baca juga: Jika Dirangkai, Produksi Sampah Sedotan Plastik Indonesia Jaraknya dari Jakarta ke Meksiko

Output dari kegiatan tersebut adalah para relawan diminta menciptakan proyek sosial bagi kelestarian lingkungan di daerah asalnya masing-masing.

Di akhir kegiatan, para relawan melakukan penanaman 500 pohon dan aksi clean up, di lereng Gunung Penanggungan.

“Sebelum penutupan, kami melakukan sumpah deklarasi komitmen menjaga lingkungan dan tidak nyampah. Gunung Penanggungan saksinya,” kata relawan asal Makassar Sutami, seperti dalam keterangan tertulisnya.

Atas terselenggaranya kegiatan tersebut Novrizal berharap, relawan Dompet Dhuafa dapat menjadi duta zero waste di lingkungannya masing-masing.

Baca juga: Komunitas Zero Waste Nusantara, Berbagi Gaya Hidup Minim Sampah

“Perlu langkah-langkah antisipasi yang serius. Kita harus mengubah visi dengan mengelola sampah dari hulu,” kata Novrizal, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Sementara itu, Manajer Lingkungan Dompet Dhuafa Syamsul Ardiansyah mengatakan, polusi plastik harus diatasi dengan melibatkan seluruh pihak.

Ia menambahkan, polusi plastik juga harus diatasi dengan cara yang inovatif karena tidak dipungkiri, manusia tidak akan lepas dari sampah.

“Bentuknya berupa inovasi sosial yang memadukan strategi penanggulangan sampah dengan social enterprise, serta strategi-strategi yang bisa membuat semua elemen menghadirkan dampak signifikan,” kata Syamsul.

Terkini Lainnya
Jalankan Amanah Donatur, Dompet Dhuafa Berbagi Parsel Ramadhan untuk Warga Palestina
Jalankan Amanah Donatur, Dompet Dhuafa Berbagi Parsel Ramadhan untuk Warga Palestina
Inspirasi
Momen Lebaran, Dompet Dhuafa dan Duha Muslimwear Bagikan Kado untuk Anak Yatim dan Duafa
Momen Lebaran, Dompet Dhuafa dan Duha Muslimwear Bagikan Kado untuk Anak Yatim dan Duafa
Inspirasi
LPM Dompet Dhuafa Sajikan Ketupat Lebaran untuk Petugas Medis dan Keluarga Pasien
LPM Dompet Dhuafa Sajikan Ketupat Lebaran untuk Petugas Medis dan Keluarga Pasien
Inspirasi
Dana Zizwaf Selama Ramadhan 2024 Meningkat, Dompet Dhuafa: Kedermawanan Masyarakat Meningkat
Dana Zizwaf Selama Ramadhan 2024 Meningkat, Dompet Dhuafa: Kedermawanan Masyarakat Meningkat
Inspirasi
Dompet Dhuafa Adakan Mudik Gratis untuk Penerima Manfaat Binaan
Dompet Dhuafa Adakan Mudik Gratis untuk Penerima Manfaat Binaan
Inspirasi
Lewat Spiritual Entrepreneurship Camp, Dompet Dhuafa Ajak Peserta Dalami Wirausaha dan Spiritualitas
Lewat Spiritual Entrepreneurship Camp, Dompet Dhuafa Ajak Peserta Dalami Wirausaha dan Spiritualitas
Inspirasi
Entaskan Kelaparan dan Tingkatkan Ekonomi UMKM, Dompet Dhuafa Hadirkan Gerakan
Entaskan Kelaparan dan Tingkatkan Ekonomi UMKM, Dompet Dhuafa Hadirkan Gerakan "Lapor Lapar"
Inspirasi
Dompet Dhuafa Gelar Pesantren Kilat dan Nuzulul Quran bersama Warga Binaan Rutan Pondok Bambu
Dompet Dhuafa Gelar Pesantren Kilat dan Nuzulul Quran bersama Warga Binaan Rutan Pondok Bambu
Inspirasi
Dompet Dhuafa, UUS Maybank Indonesia, dan Komunitas Temenin Berkolaborasi, Hadirkan Kebaikan Ramadhan
Dompet Dhuafa, UUS Maybank Indonesia, dan Komunitas Temenin Berkolaborasi, Hadirkan Kebaikan Ramadhan
Inspirasi
Lewat Al Quds Indonesia, Dompet Dhuafa Terus Perjuangkan Kemerdekaan Palestina
Lewat Al Quds Indonesia, Dompet Dhuafa Terus Perjuangkan Kemerdekaan Palestina
Inspirasi
Grebek Kampung Dompet Dhuafa, Upaya Kenalkan Manfaat Ziswaf kepada Masyarakat
Grebek Kampung Dompet Dhuafa, Upaya Kenalkan Manfaat Ziswaf kepada Masyarakat
Inspirasi
Dompet Dhuafa: Tak Hanya Benda Mati, Wakaf Bisa Dilakukan di Sektor Produktif
Dompet Dhuafa: Tak Hanya Benda Mati, Wakaf Bisa Dilakukan di Sektor Produktif
Inspirasi
Ekonomi Lesu, Dompet Dhuafa Bagikan Parsel untuk Lansia dan Duafa di Jabodetabek
Ekonomi Lesu, Dompet Dhuafa Bagikan Parsel untuk Lansia dan Duafa di Jabodetabek
Inspirasi
Dompet Dhuafa Gandeng DPC Ikaboga Jaksel Gelar Fun Cooking bersama Anak Yatim dan Duafa
Dompet Dhuafa Gandeng DPC Ikaboga Jaksel Gelar Fun Cooking bersama Anak Yatim dan Duafa
Inspirasi
Dai Ambassador Dompet Dhuafa Ajarkan Islam di Suriname
Dai Ambassador Dompet Dhuafa Ajarkan Islam di Suriname
Inspirasi
Bagikan artikel ini melalui
Oke